Pages

Rabu, 17 September 2014

5 Fakta menarik Duel Chelsea vs Schalke

Wakil Inggris, Chelsea akan menjamu tamu dari Jerman, Schalke, dalam fase group Liga Champions, Kamis (18/09/2014) dini hari 01.45 Wib. Laga yang akan digelar di Stamford Bridge ini tentu membawa kenangan khusus bagi Schalke.



Musim 2013/2014 lalu, Schalke menelan satu-satunya kekalahan dari delapan partai tandang, mereka di fase grup Liga Champions. Klub asal Jerman itu harus mengakui keunggulan Chelsea usai kalah 0-3 di Stamford Bridge pada November 2013 lalu.

Selain itu, manajer Chelsea, Jose Mourinho juga dikenal sebagai sosok yang bertangan dingin. Ia kerap sukses membawa timnya meraih gelar di ajang antar klub Eropa itu.

Mourinho berhasil meraih gelar liga Champions bersama Porto (2004) dan Inter Milan (2010). Ia juga memiliki rekor tidak pernah terkalahkan dari klub Jerman di partai kandang.

Untuk menyaksikan serunya laga tersebut, berikut data & fakta menarik seputar Chelsea vs Schalke.

1. Chelsea lebih sering menang menghadapi klub Bundesliga (menang 9, imbang 4, kalah 4). Laga terakhir kontra tim Jerman, Chelsea berhasil mengalahkan Bayer Munchen di final Liga Champions 2011/2012.

2. Jose Mourinho tidak pernah kalah di partai kandang dari tim Jerman (menang 5, imbang 2).

3. Jose Mourinho pelatih yang sukses meraih gelar Liga Champions musim 2004 (Porto) dan musim 2010 (Inter Milan).

4. Bintang Schalke, Howedes dan Draxler, turur tergabung dalam skuat Jerman saat menghajar Brasil 7-1 di semifinal Piala Dunia 2014. Di skuat Brasil sendiri terdapat beberapa bintang Chelsea seperti, Ramires, Oscar dan Willian.

5. Pertama kalinya dalam 46 tahun terakhir, Schalke selalu menelan kekalahan di partai pembuka dari tiga kompetisi resmi (Liga, Copa, Piala Liga). Akankah Schalke mampu meraih kemenagan di laga pembuka Liga Champions kontra Chelsea ?

#Ktbffh

Tidak ada komentar: